nurbaitillah

Selasa, 24 Juli 2012

9 Bulan Bersama Pulsar 135 LS



Tidak terasa sudah hampir 9 bulan pulsar 135 menemani hari2 saya dan mengantar kesana kemari tanpa lelah.Sudah hilang rasa rindu terhadap si jupiter mx yang hilang diambil maling karena saya sudah terbiasa menyemplak motor India yang satu ini.

Sebelum saya memutuskan membeli motor ini saya melihat di berbagai forum kelebihan dan kekurangan pada bajaj pulsar 135 ini,diantaranya:


Kelebihan:
-Power yang besar dibanding dengan motor sekelasnya
-Model yang sporty dilengkapi stang jepit dan jok terpisah
-Teknologi dua busi yang membuat mesin motor seirit motor bebek
-Adanya teknologi Exhaust TEC yang memungkinkan torsi yang lebih pada gigi rendah
-Speedometer yang sudah semi digital
-Harga sparepart murah
-Harga jual motor yang murah untuk sekelas motor laki

Kekurangan:
-Posisi riding yang kurang nyaman
-Rem belakang masih tromol
-Akselerasi kurang nampol dibanding jupiter mx
-Dealer yang jumlahnya masih sedikit
-Ketersediaan sparepart yang kurang memadai

Berdasarkan kekurangan dan kelebihan tersebut saya akhirnya memutuskan untuk membeli pulsar 135(tentunya dengan uang orangtua)sebagai pendamping untuk menjalani keseharian.Faktor model juga tentu saja menjadi pertimbangan bagi saya.

Sejauh ini belum ada masalah berarti sama motor indihe ini,tetapi saya pernah lalai sekali dalam berkendara dan pinggiran motor menggesek trotoar sehingga pedal gigi sampai bengkok ke bawah.Sudah inden ke dealer dewi sartika tapi udah berbulan2 gak ada barangnya,cukup mengesalkan juga pelayanannya kalo dibanding dealer2 motor jepang yang cukup cepat dalam menyediakan sparepart.

Tapi gapapa lah kekurangan dalam hal penyediaan sparepart ini masih diimbangi dengan banyak kelebihan2 yang banyak tidak dimiliki kompetitornya.Ditambah dengan komunitas pulsar yang tumbuh subur di Indonesia menjadikan brand pulsar sebagai salah satu brand yang cukup diperhitungkan dalam perkancahan roda dua disini.

Akhir kata,berikut spesifikasi dari Bajaj Pulsar 135:

Engine Type: 4 stroke, air cooled, 4-valve, single cylinder, SOHC, DTS-i
Displacement: 13.66cc
Max Power: 13.5Ps @ 9000rpm
Max Torque: 11.4Nm @ 7500rpm
Bore x Stroke: 54 x 58.8
Compression Ratio: 9.8:1
Gear Box: 5 Speed (Pattern- 1 Down, 4 Up)
Starting: Kick + self start
Karburator  : 26 mm type CV
Front Suspension: Telescopic front fork with antifriction bush (Stroke 130)
Rear Suspension: Trailing arm with Co Axial Hydraulic cum gas filled adjustable shock absorbers and triple rate coil spring
Front tyre: Tubetype Unidirectional 2.75 x 17″
Rear tyre: Tubetype Unidirectional 100/90 x 17″
Front Brakes: 240 mm Disc Brakes
Rear Brakes: 130 mm Drum Brakes
Fuel Tank: 8 liters, 2.5 liter reserve (1.6 liter usable)
Headlamp: 35/35w
Electricals: Full DC
Wheelbase: 1325mm
Ground clearance: 170mm
Kerb Weight: 122 kgs

Jumat, 20 Juli 2012

Universitas Swasta,Pilih Elite Atau Akreditasi?

berhubung pengumuman snmptn udah kelar dan pastinya yang gak keterima mau gak mau bakal pilih universitas swasta buat meneruskan pendidikannya,gw memutuskan buat trit ini

paradigma umum masyarakat khususnya jakarta menilai universitas elite seperti tarumanagara,trisakti,binus,uph dan berbagai universitas elite lain sebagai universitas yang udah terjamin bagus segala2nya,apakah benar seperti itu??

kalo mengacu pada kualitas,sejak sma saya terpikir satu kata:AKREDITASI


berikut keterangan tentang akreditasi:

Akreditasi perguruan tinggi yang diterapkan dalam sistem pendidikan nasional dimaksudkan untuk menilai penyelenggaraan pendidikan tinggi. Penilaian itu diarahkan pada tujuan ganda, yaitu:

1.menginformasikan kinerja perguruan tinggi kepada masyarakat
2.mengemukakan langkah pembinaan yang perlu ditempuh terutama oleh perguruan tinggi dan pemerintah, serta partisipasi masyarakat.

Peringkat pengakuan yang diberikan oleh pemerintah pada perguruan tinggi didasarkan atas hasil akreditasi perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh BAN-PT, dengan melakukan akreditasi yang meliputi akreditasi lembaga dan akreditasi program studi.

Kriteria penilaian untuk akreditasi lembaga terdiri atas:

1.Izin penyelenggaraan pendidikan tinggi
2.Persyaratan dan kelayakan penyelenggaraan pendidikan tinggi
3.Relevansi penyelenggaraan program pendidikan dengan pembangunan
4.Kinerja perguruan tinggi
5.Efisiensi pengelolaan perguruan tinggi.

Kriteria penilaian untuk akreditasi program studi terdiri atas:

1.Identitas
2.Izin penyelenggaraan program studi
3.Kesesuaian penyelenggaraan program studi dengan peraturan perundang-undangan
4.Relevansi penyelenggaraan program studi
5.Sarana dan prasarana
6.Efisiensi penyelenggaraan program studi
7.Produktivitas program studi
8.Mutu lulusan.

berikut gw akan beri 2 kasus pemilihan jurusan pada 2 universitas yang berbeda dengan jurusan yang sama:

1.perbandingan jurusan teknik informatika di binus sama gunadarma,walopun binus terkenal dengan elitenya dan gunadarma terkenal dengan universitas sejuta umat fakta menunjukkan akreditasi IF gunadarma dapet A akreditasi IF binus dapet B,menunjukkan berdasarkan kriteria akreditasi di atas binus cuma menang elite di fasilitas non akademik yang tidak menunjang kualitas program studi dan mutu lulusannya.di gunadarma elo bayar lebih murah dengan kualitas akademik yang lebih baik

2.perbandingan jurusan teknik mesin tarumanagara sama pancasila,walopun pancasila tergolong universitas yang tidak elite dibanding tarumanagara,fakta menunjukkan akreditasi teknik mesin tarumanagara dapet B sedangkan teknik mesin pancasila dapet A,elo dapet kualitas akademik yang lebih baik dengan membayar murah di pancasila

link akreditasi ban-pt:http://ban-pt.kemdiknas.go.id/direktori.php

Apakah Kurt Cobain Seorang Indigo?


melihat perjalanan hidup kurt cobain dan isi surat bunuh dirinya sebagai berikut:


“Karena ditulis oleh seorang tolol kelas berat yang jelas-jelas lebih pantas menjadi seorang pengeluh yang lemah dan kekanak-kanakan. Surat ini seharusnya mudah dimengerti. Semua peringatan dari pelajaran-pelajaran punk rock selama bertahun-tahun. Setelah perkenalan pertamaku dengan, mungkin bisa dibilang, nilai-nilai yang terikat dengan kebebasan dan keberadaan komunitas kita ternyata terbukti sangat tepat. Sudah terlalu lama aku tidak lagi merasakan kesenangan dalam mendengarkan dan juga menciptakan lagu sama halnya seperti ketika aku membaca dan menulis. Tak bisa dilukiskan lagi betapa merasa bersalahnya aku atas hal-hal tersebut. Contohnya, sewaktu kita bersiap berada di belakang panggung dan lampu-lampu mulai dipadamkan dan penonton mulai berteriak histeris, hal itu tidak mempengaruhiku, layaknya Freddie Mercury, yang tampaknya menyukai, menikmati cinta dan pemujaan penonton. Sesuatu yang membuatku benar-benar kagum dan iri. Masalahnya, aku tak bisa membohongi kalian. semuanya saja. Itu tidak adil bagiku ataupun kalian. Kejahatan terbesar yang pernah kulakukan adalah menipu kalian dengan memalsukan kenyataan dan berpura-pura bahwa aku 100 persen menikmati saat-saat diatas panggung. Kadang aku merasa bahwa aku harus dipaksa untuk naik ke panggung. Dan aku sudah mencoba sekuat tenaga untuk menghargai paksaan itu, sungguh, Tuhan percayalah kalau aku sungguh-sungguh melakukan itu, tapi ternyata itu tidak cukup. Aku menerima kenyataan bahwa aku dan kami telah mempengaruhi dan menghibur banyak orang. Tapi, aku hanya seorang narsis yang hanya menghargai sesuatu jika sesuatu itu sudah tidak ada lagi. Aku terlalu peka. Aku butuh sedikit rasa untuk bisa merasakan kembali kesenangan yang kupunya ketika kecil. Dalam tiga tur terakhir kami, aku mempunyai penghargaan yang lebih baik terhadap orang-orang. Saking cintanya itu membuatku merasa sangat sedih. Aku adalah Jesus man, seorang pisces yang lemah, peka, tidak tahu terima kasih, dan sedih. Kenapa kamu nggak menikmatinya saja? Nggak tahu. Aku punya istri yang bagaikan dewi yang berkeringat ambisi dan empati dan seorang putri yang mengingatkanku akan diriku sendiri di masa lalu. Penuh cinta dan selalu gembira, mencium siapa saja yang dia ditemui karena menurutnya semua orang baik dan tidak akan menyakitinya. Itu membuatku ketakutan sampai-sampai aku tidak bisa melakukan apa-apa. Aku tidak bisa membayangkan Frances tumbuh menjadi roker busuk yang suka menghancurkan diri sendiri dan menyedihkan seperti aku sekarang. Aku bisa menerimanya dengan baik, sangat baik, dan aku bersyukur, tapi aku telah mulai membenci semua orang sejak aku berumur tujuh tahun. Hanya karena mereka terlihat begitu mudah bergaul, dan berempati. Empati! kupikir itu disebabkan karena cinta dan perasaanku yang terlalu besar pada orang-orang. Dari dasar perut mualku yang serasa terbakar, aku ucapkan terima kasih atas surat dan perhatian kalian selama ini. Aku hanyalah seorang anak yang angin-anginan dan plin-plan! Sudah tidak ada semangat yang tersisa dalam diriku. Jadi ingatlah, lebih baik terbakar habis, daripada memudar”.

gw jadi berpikir2 sendiri apakah kurt cobain seorang indigo atau bukan,melihat ciri-ciri indigo sebagai berikut:

Ciri ciri indigo dewasa

1. Mereka pintar walaupun tidak selalu berada di tingkatan paling atas.
2. Kreatif dan sangat menikmati menciptakan sesuatu.
3. Selalu ingin tahu kenapa, khususnya jika mereka disuruh melakukan sesuatu.
4. Muak akan pekerjaan yang banyak dan berulang-ulang di sekolah.
5. Pemberontak di sekolah, menolak mengerjakan tugas dll. atau ingin memberontak tapi tidak berani karena ada tekanan dari orang tua.
6. Punya masalah dengan keberadaan, seperti tidak diterima, atau terasing. Biasanya menimbulkan perasaan ingin bunuh diri, tapi tidak benar-benar melakukannnya.
7. Punya masalaha dengan amarah.
8. Tidak nyaman dengan politik karena merasa suara mereka tidak dihitung, dan tidak peduli dengan hasil yang keluar.
9. Frustasi dengan budaya Amerika tradisional.
10. Tidak terima bila hak-hak mereka diambil atau diinjak-injak.
11. Punya hasrat yang membara untuk merubah dunia, tapi kesulitan menemukan jalurnya.
12. Mempunyai ketertarikan akan hal spiritual dan kemampuan psikis saat usia muda.
13. Punya beberapa “Role model” Indigo.
14. Punya intuisi yang kuat.
15. Punya sifat atau jalan pikir yang tidak biasa, sulit fokus pada tugas, atau meloncat-loncat di tengah pembicaraan.
16. Pernah mengalami pengalaman spiritual, psikis dll.
17. Sensitif terhadap yg berhubungan dgn listrik.
18. Mempunyai kesadaran akan dimensi lain.
19. Secara seksual sangat ekspresif atau malah menolak seksualitas aga bisa mencapai kesadaran spiritual yang lebih tinggi.
20. Mencari arti hidup mereka dan mengerti tentang dunia, mereka bisa mencarinya dengan melalui agama, buku dll.
21. Waktu mereka merasa diri mereka seimbang, mereka akan menjadi kuat, sehat, dan individu yang bahagia.

ada beberapa indikator yang menunjukkan kalo kurt cobain adalah seorang indigo,bagaimana menurut agan-agan sekalian?